Tantangan Blogging MGN Juni 2023: Hal Berkesan di Masa Kecil (dan atau di Masa Sekolah)

Tantangan Blogging MGN ke-5 tahun ini jatuh pada tema “Hal Berkesan di Masa Kecil (dan atau di Masa Sekolah)” yang diusung oleh Mamah Sistha dan Mamah Dea. Namun kali ini Mamah Sistha yang akan mewakili sebagai host tantangan bulan Juni. Kita bisa silaturahmi ke rumah Mamah Sistha di haisistha.blogspot.com .

Hhmmm menceritakan masa kecil, pada umumnya isinya haha hihi doang, bebas, ceria, bahagia, tiada beban. Curiousity yang tinggi dan ekplorasi tanpa batas, seakan dunia selalu tanpa masalah. šŸ„¹

Namun ternyata tidak se-simpel itu, Ferguso.

Definisi masa kecil bisa berbeda-beda bagi setiap orang. Dapat bervariasi secara signifikan, tergantung pada faktor-faktor seperti latar belakang keluarga, budaya, dan lingkungan di mana seseorang tumbuh. Lihat saja kisah Oliver Twist yang yatim piatu dan struggling untuk keamanan dan kenyamanan. Pasti berbeda dengan masa kecilnya Kim Jong Un yang diagungkan bak dewa di negaranya.

Nah, yuk mari ceritakan pengalaman berkesan Mamah saat masih kecil atau saat sedang bersekolah. Pasti ada ajaaa yang teringat sampai detik ini. Ya kan Mah? šŸ˜ Entah ketika ketemu hantu di sekolah, memenangkan lomba lato-lato tingkat RT, atau mungkin pengalaman cinta monyet yang hanya indah untuk dikenang tentu bukan untuk diulang.

Apapun pengalaman yang akan Mamah ceritakan, jangan lupa ikuti ketentuan berikut ini yaaa.

Ketentuan Umum Tantangan Blogging MGN

  • Peserta telah menjadi anggota Mamah Gajah Ngeblog dan mengisi formulir pendaftaran member 2023
  • Tulisan minimal berjumlah 500 kata dan maksimal 1000 kata (tidak termasuk caption foto)
  • Peserta menulis tulisan blog sesuai dengan tema Tantangan Blogging bulanan MGN yang telah ditentukan
  • Peserta hanya bisa menyetor 1 link tulisan yang berisi ketentuan lengkap Tantangan MGN
  • Periode menulis dari tanggal 1 Juni hingga 20 Juni. Formulir ditutup pada tanggal 20 Juni jam 23.59 WIB
  • Memberikan link ke halaman ini di anchor text ā€˜Tantangan Blogging Mamah Gajah Ngeblogā€™
  • Menaruh banner Tantangan Blogging MGN 2023 dalam artikel. Download banner di sini
  • Mengisi formulir setoran Tantangan Blogging MGN. Jika terkendala mengisi form di bawah, bisa mengisi melalui link ini
  • Peserta mengutamakan mengisi formulis setoran, kemudian mengisi list blogwalking di dalam grup Telegram Mamah Gajah Ngeblog
  • Tanggal 21 hingga tanggal 25 Juni periode voting 4 kategori (relatable/penyesuaiannya, unik, enak dibaca dan populer)
  • Juara favorit dihitung dari total 3 kategori (relatable/penyesuaiannya, unik, dan enak dibaca)
  • Peserta dipersilahkan membagikan/mengkampanyekan pada umum untuk memilih tulisannya dalam form voting agar terpilih sebagai tulisan populer

Hadiah Tantangan Blogging MGN

  • 5 Penyetor Tercepat mendapatkan badge menarik
  • 10 Penyetor Tercepat mendapat tambahan poin, maksimal pengumpulan adalah 6 hari. Lima penyetor pertama akan memperoleh poin setara 3 votes dan 5 penyetor kedua memperoleh poin setara 2 votes
  • 10 Juara Favorit yang terpilih mendapatkan badge menarik
  • 5 Mamah juara lainnya mendapatkan badge masing-masing sesuai kategorinya
  • Konsisten menyetor artikel Tantangan Blogging MGN per bulan mendapatkan E-certificate setahun
  • Mamah Host yang rajin mendapatkan badge menarik

Penutup

Selamat mengenang kembali masa puluhan tahun lalu itu, Mamah. Ajak para pembaca ikut merasakan serunya pengalaman Mamah. šŸ¤—

Sri Nurilla
Sri Nurilla

Wanita Indonesia

Articles: 45

8 Comments

  1. […] umum koin kali ini bukan sekedar mau cerita tentang telepon koin di Thailand, tetapi sebagai bagian Tantangan Blogging Mamah Gajah Ngeblog bulan ini, saya ingin cerita telepon umum koin sebagai hal yang berkesan di masa sekolah […]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *