Tantangan Blogging Februari 2025: “Kebiasaan atau Rutinitas”

Mamah tentu punya baby steps, kebiasaan kecil yang ingin dibangun untuk hidup yang lebih berkualitas. Entah untuk menjadi lebih sehat, lebih bahagia, beribadah dengan lebih baik, atau punya harapan hidup lebih panjang agar bisa sehat melihat anak-cucu bertumbuh. Mari berbagi cara-cara unik untuk membangun kebiasaan baik, bahkan bercerita panjang lebar tentang pentingnya membangun kebiasaan baik yang Mamah anggap penting harus ada dalam keseharian. Bahkan di hari-hari sulit atau kondisi survival.