Tantangan Blogging MGN Agustus 2023: Keinginan yang Masih Ingin Dicapai Mamah

Aku ingin begini, aku ingin begitu. Ingin ini ingin itu banyak sekali

Wuah 1000 persen yakin, Mamah pasti tahu lagu ini. Namun puluhan tahun berhadapan dengan realita, kita paham betul bahwa semuanya tidak bisa dikabulkan dengan kantong ajaibnya Doraemon.

Pada bulan Agustus yang sakral bagi bangsa Indonesia, usulan dari Mamah Risna yang rutin ngeblog di risna.info dan Mamah Ilma di razinisme.my.id terpilih sebagai tema tantangan blogging kali ini yaitu “Keinginan yang Masih Ingin Dicapai Mamah”.

Keinginan adalah dorongan atau hasrat seseorang untuk mencapai sesuatu atau memiliki sesuatu yang dianggap penting, berharga, atau diinginkan dalam hidup.

Pastinya setiap Mamah memiliki keinginan yang berbeda dan seperti yang dibilang Doraemon, buwanyaak.

Ada Mamah yang ingin meraih work life balance dengan sukses berkarir serta tetap punya me time dan family time. Atau Mamah yang fokus menambah skill dan pengetahuan baru, bisa ahli dalam hal tertentu. Mamah yang ngeset goal untuk BB ideal dan fisik yang sehat bugar. Pencapaian keuangan, penaklukkan tantangan, pemenuhan bucket list, ingin memiliki rumah di kompleks Raffi-Nagita tinggal, mobil hybrid yang desainnya sleek, dan ah dahlah gak abis-abis daftarnya.

Silahkan, Mah, berbagi tentang keinginan-keinginan tersebut. Literally apapun yang Mamah inginkan. Dan namanya juga keinginan, sky is the limit. Yang ada limit-nya adalah aturan-aturan yang harus diikuti berikut ya Mah.

Ketentuan Umum Tantangan Blogging MGN

  • Peserta telah menjadi anggota Mamah Gajah Ngeblog dan mengisi formulir pendaftaran member 2023
  • Tulisan minimal berjumlah 500 kata dan maksimal 1008 kata (tidak termasuk caption foto)
  • Peserta menulis tulisan blog sesuai dengan tema Tantangan Blogging bulanan MGN yang telah ditentukan
  • Peserta hanya bisa menyetor 1 link tulisan yang berisi ketentuan lengkap Tantangan MGN
  • Periode menulis dari tanggal 1 Agustus hingga 20 Agustus. Formulir ditutup pada tanggal 20 Agustus jam 23.59 WIB
  • Memberikan link ke halaman ini di anchor text ‘Tantangan Blogging Mamah Gajah Ngeblog’
  • Menaruh banner Tantangan Blogging MGN 2023 dalam artikel. Download banner di sini
  • Mengisi formulir setoran Tantangan Blogging MGN. Jika terkendala mengisi form di bawah, bisa mengisi melalui link ini
  • Peserta mengutamakan mengisi formulis setoran, kemudian mengisi list blogwalking di dalam grup Telegram Mamah Gajah Ngeblog
  • Tanggal 21 hingga tanggal 25 Agustus periode voting 4 kategori (relatable/penyesuaiannya, unik, enak dibaca dan populer)
  • Juara favorit dihitung dari total 3 kategori (relatable/penyesuaiannya, unik, dan enak dibaca)
  • Peserta dipersilahkan membagikan/mengkampanyekan pada umum untuk memilih tulisannya dalam form voting agar terpilih sebagai tulisan populer

Hadiah Tantangan Blogging MGN

  • 5 Penyetor Tercepat mendapatkan badge menarik
  • 10 Penyetor Tercepat mendapat tambahan poin, maksimal pengumpulan adalah 8 hari. Lima penyetor pertama akan memperoleh poin setara 3 votes dan 5 penyetor kedua memperoleh poin setara 2 votes
  • 10 Juara Favorit yang terpilih mendapatkan badge menarik
  • 5 Mamah juara lainnya mendapatkan badge masing-masing sesuai kategorinya
  • Konsisten menyetor artikel Tantangan Blogging MGN per bulan mendapatkan E-certificate setahun
  • Mamah Host yang rajin mendapatkan badge menarik

Penutup

Setiap Mamah memiliki keinginan yang unik, keinginan yang dapat berubah seiring waktu dengan pengalaman hidup dan perubahan prioritas. Memiliki tujuan yang jelas dapat memberikan arah dan makna dalam hidup, serta mendorong self-growth dan prestasi pribadi.

Hhmm last but not least, selamat menulis, Mamah! 🤗

Sri Nurilla
Sri Nurilla

Wanita Indonesia

Articles: 46

10 Comments

  1. […] Tantangan Blogging Mamah Gajah Ngeblog yang diusulkan mamah Ilma dan saya diramu jadi berjudul: Keinginan yang Masih Ingin Dicapai Mamah. Saya sendiri sudah lupa di awal tahun 2023, topik apa persisnya yang saya pikirkan. Setelah membaca beberapa tulisan dari Mamah Gajah yang mengerjakan tantangan, saya jadi berpikir apakah yang saya miliki ini keinginan, harapan atau cita-cita? […]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *