Tantangan Blogging Juli 2024 “Koleksi”

Mengutip KBBI, “koleksi” didefinisikan sebagai berikut:
ko.lek.si
⇢ Tesaurus
n kumpulan (gambar, benda bersejarah, lukisan, dan sebagainya) yang sering dikaitkan dengan minat atau hobi objek (yang lengkap)
n kumpulan yang berhubungan dengan studi penelitian
n cara dan sebagainya mengumpulkan gambar, benda bersejarah, lukisan, objek penelitian, dan sebagainya.

Sejak kecil, rasanya kita sudah punya kecenderungan untuk mengoleksi sesuatu, entah karena memang punya minat dan kecenderungan tertentu, atau sekedar mengoleksi karena dirasa seru dan lucu.

Mulai dari koleksi yang murah meriah semacam stiker dan gantungan kunci, koleksi yang bisa diajak serius seperti koleksi perangko atau koin lengkap dengan kisah dan sejarahnya.

Ada koleksi yang perlu budget khusus serupa magnet kulkas atau snow globe (yang diburu di setiap tempat yang dikunjungi), hingga koleksi mobil mainan hot wheels yang harganya nggak main-main bahkan koleksi mobil dan motor special edition yang budget-nya ada di hitungan M-M-an.

Berawal dari keingintahunan tentang kisah dan cerita di balik benda koleksi, yuk bagikan cerita Mamah di tema tantangan bulan ini yang merupakan ide dari Mamah Host Diah Utami yang ngeblog di Batik Mania, “KOLEKSI”.

Membahas tentang koleksi tentu tak terbatas pada sisi minat, sifat, dan hikayat suatu benda. Ada hal-hal lain yang menjadi latar belakang keinginan untuk mengoleksi benda tertentu, yang mungkin menarik untuk diulik dan ditelisik.
Di tantangan ini Mamah bisa bercerita mengenai benda-benda koleksi pribadi atau milik orang lain, yang biasa hingga luar biasa, yang asik, unik, dan menarik. Sudut pandang yang diambil bisa mengenai kisah atau sejarah, tantangan dan keseruan ketika mencari barang koleksi, atau apapun yang terkait dengan benda koleksi tersebut.
Koleksi pribadi, koleksi teman sendiri, koleksi museum, nyata ataupun tak benda -semisal to do list in your bucket list– apapun itu deh, SEMUA bisa diceritakan di tema ini, asal ikut peraturan yang berlaku berikut ya Mah:

Ketentuan Umum Tantangan Blogging MGN

  • Peserta telah menjadi anggota Mamah Gajah Ngeblog dan mengisi formulir pendaftaran member
  • Tulisan minimal berjumlah 500 kata dan maksimal 1500 kata (tidak termasuk caption foto)
  • Peserta menulis tulisan blog sesuai dengan tema Tantangan Blogging bulanan MGN yang telah ditentukan
  • Peserta hanya bisa menyetor 1 link tulisan yang berisi ketentuan lengkap Tantangan MGN
  • Periode menulis dari tanggal 1 hingga 20 Juli 2024.
  • Memberikan link ke halaman ini di anchor text ‘Tantangan Blogging Mamah Gajah Ngeblog’
  • Menaruh banner Tantangan Blogging MGN 2024 dalam artikel. Download banner di sini.
  • Mengisi formulir setoran Tantangan Blogging MGN. Jika terkendala mengisi form di bawah, bisa mengisi melalui link ini.

Peserta mengutamakan mengisi formulis setoran, kemudian mengisi list blogwalking di dalam grup Telegram Mamah Gajah Ngeblog

  • Tanggal 21 hingga tanggal 25 Juli periode voting 4 kategori (relatable/penyesuaiannya, unik, enak dibaca dan populer)
  • Juara favorit dihitung dari total 3 kategori (relatable/penyesuaiannya, unik, dan enak dibaca)
  • Juara favorit pilihan Mamah Host, sesuai dengan penamaannya, tulisan yang dipilih khusus secara independen oleh Mamah Host
  • Peserta dipersilahkan membagikan/mengkampanyekan pada umum untuk memilih tulisannya dalam form voting agar terpilih sebagai tulisan populer. Tulisan populer akan dihitung setiap tiga bulan sekali.

Hadiah Tantangan Blogging

  • 5 Penyetor Tercepat mendapatkan badge menarik
  • 10 Penyetor Tercepat mendapat tambahan poin, maksimal pengumpulan adalah 9 hari. Lima penyetor pertama akan memperoleh poin setara 3 votes dan 5 penyetor kedua memperoleh poin setara 2 votes
  • 10 Juara Favorit yang terpilih mendapatkan badge menarik
  • 5 Mamah juara lainnya mendapatkan badge masing-masing sesuai kategorinya
  • Konsisten menyetor artikel Tantangan Blogging MGN per bulan mendapatkan E-certificate setahun
  • Mamah Host yang rajin mendapatkan badge menarik

Penutup

Selamat menulis, Mah!

Sri Nurilla
Sri Nurilla

Wanita Indonesia

Articles: 51

4 Comments

  1. […] ‘Tantangan Blogging Mamah Gajah Ngeblog’ bulan Juli 2024 dengan tema ‘Koleksi’ membuatku galau euy … He3 … Mengapa tidak? Sejak pertengahan bulan Juni hingga hari ini pagi, aku melakukan traveling bersama Teteh ke beberapa kota. Bandung, Cirebon, Surabaya, dan Gresik. Destinasi utama yang dituju adalah Kawasan Bromo. Alhamdulillah … Tercapai sudah cita-cita Teteh menjelajah alam nan indah yang sungguh luar biasa menarik. […]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *