blogwalking

5 Manfaat dan 3 Tips Blogwalking

Halo Mamah, siapa kemarin yang mengikuti kegiatan livesharing MGN perdana tentang Blogging untuk Pemula? Semoga semakin mantap untuk mulai ngeblog ya. Untuk yang ketinggalan, langsung saja tonton rekamannya di channel ITBMhTV

Setelah punya blog dan mulai rajin menulis blog, mungkin mamah heran kenapa yang datang mengunjungi masih sedikit dan tidak ada yang berkomentar di blog mamah? Di tulisan ini saya akan membahas blogwalking, kegiatan yang perlu mamah lakukan untuk memastikan tulisannya mendapatkan kunjungan dan komentar.

Mengenal Blogwalking

Sebelum bertanya-tanya lebih lanjut, saya kasih tau ya apa itu blogwalking. Kalau mau diterjemahkan secara langsung blogwalking itu artinya jalan-jalan ke blog.

Jadi secara definisi sih, blogwalking itu memang jalan-jalan ke blog. Akan tetapi, supaya lebih terasa manfaatnya, sambil jalan-jalan kita perlu meninggalkan jejak berupa komentar di blog yang kita kunjungi.

Manfaat langsung dari blogwalking tentunya mendapatkan informasi, akan tetapi, kalau dilakukan dalam komunitas sesama blogger, manfaatnya bisa lebih dari sekedar dapat informasi. Yuk, baca terus supaya makin ngerti seperti apa sih manfaat blogwalking.

Manfaat Blogwalking

Mungkin mamah masih bertanya-tanya, kenapa saya perlu mengunjungi blog orang lain dan meninggalkan komentar? Atau ada yang bertanya-tanya apakah blogwalking itu wajib dilakukan?

Seperti halnya di dunia nyata, di dunia blog pun kita tidak bisa berharap akan banyak yang tiba-tiba berkomentar/berkunjung kalau kita tidak memperkenalkan diri atau rajin berkunjung ke blog orang lain.

Biasanya, kalau ada yang berkomentar di blog kita, kita akan penasaran dan mencari tahu siapakah yang berkomentar. Kita juga bisa mengetahui seseorang mampir dan membaca blog kita, ketika ada yang meninggalkan jejak/komentar di blog kita.

Mendapatkan kunjungan dan komentar

Blogwalking bisa dilakukan secara mandiri, maupun sebagai kegiatan yang dilakukan bersama dalam komunitas. Blogwalking mandiri belum tentu mendatangkan kunjungan balik, tapi kalau mengunjungi blog teman, ada kemungkinan besar bakal dikunjungi kembali.

Mengikuti blogwalking di komunitas blogger, dijamin akan mendatangkan pengunjung dan mendapatkan komentar ke tulisan kita. Dalam kegiatan blogwalking di komunitas blogger, selain mengunjungi, kita juga diminta meninggalkan komentar di blog tersebut. Sebagai gantinya, teman-teman yang ikut mendaftar blogwalking juga akan mengunjungi tulisan kita dan meninggalkan komentar.

Kegiatan blogwalking di dalam komunitas blogger, biasanya dilakukan secara rutin. Setiap anggota komunitas yang ingin ikut bisa mendaftarkan artikel/blog post mana yang ingin dikunjungi dan diberikan komentar oleh yang lain. Biasanya, untuk komunitas yang jumlahnya sangat banyak, akan ada pembatasan jumlah orang yang bisa ikut dan ada batasan waktu mengerjakannya.

Setiap komunitas punya aturan yang berbeda-beda. Pastikan membaca aturannya sebelum mengikuti kegiatan blogwalking di sebuah komunitas ya Mah!

Lebih mengenal teman dalam komunitas

Semakin sering kita ikut blogwalking dalam komunitas, secara tidak langsung kita akan semakin mengenal teman kita tersebut dan demikian sebaliknya. Kalau sudah saling mengenal, ada kemungkinan bukan di saat blogwalking terjadwal pun, teman kita akan mengunjungi blog kita untuk mencari informasi yang biasanya menjadi tema blog kita.

Ini salah satu alasan kenapa blogger biasanya mempunyai tema tulisan tertentu atau membranding diri dengan tulisan jenis tertentu. Tujuannya supaya orang ingat dengan dirinya ketika mencari informasi tentang hal tersebut. 

Menambah jaringan pertemanan di dunia blog

Kegiatan jalan-jalan ke blog orang lain bisa kita lakukan mandiri. Misalnya saja blog dengan hobi tertentu atau yang tema tulisannya mirip dengan tema tulisan kita.

Kalau kita menjadi pengunjung rutin dan sering meninggalkan komentar, pastilah si pemilik blog akan memperhatikan dan ada kemungkinan dia akan mengunjungi blog kita. Dari saling berkunjung, bisa jadi lama-lama jadi teman sesama blogger.

Menambah ilmu dan menemukan inspirasi

Walaupun blog bukanlah sumber referensi yang bisa dipakai untuk tulisan ilmiah, ada banyak sekali informasi menarik yang bisa kita dapatkan dari membaca blog orang lain. Baik itu sekedar informasi tempat wisata, sampai referensi tontonan atau bacaan menarik untuk dilakukan di akhir pekan.

Saya paling suka mencari tutorial itu berbentuk tulisan daripada video. Setidaknya, kalau bentuknya tulisan, saya bisa langsung ke titik yang saya butuhkan dan tidak harus menunggu penjelasan yang terkadang bertele-tele dari video yang ingin mencari jam tayang saja.

Kalau sedang bingung mau menulis apa, mengunjungi blog teman-teman juga bisa mendatangkan inspirasi dalam menulis. Atau, terkadang kalau kita punya opini yang berbeda dari blog yang kita kunjungi, kita bisa menuliskan sebagai post di blog sendiri daripada menulis berpanjang-panjang di kolom komentar.

Optimasi Blog 

Bertahun-tahun ngeblog, saya tidak terlalu memikirkan apa itu optimasi blog. Akan tetapi, kalau kita ingin menjadi blogger serius dan atau ingin menjadi blogger profesional, kita perlu memperhatikan optimasi blog. Blogger profesional yang saya maksud di sini tentunya blogger yang mendapatkan penghasilan dari tulisannya (iya kalau serius ngeblog bisa untuk dijadikan profesi alias ada cuannya). 

Untuk mendapatkan pekerjaan, blogger profesional perlu memenuhi standar tertentu, termasuk jumlah kunjungan dalam masa tertentu ke blog nya. Pemberi pekerjaan juga terkadang meminta laporan berapa kali tulisan itu dibaca orang lain (page views). Mengikuti kegiatan blogwalking di dalam komunitas blogger tentu saja dibutuhkan untuk mendatangkan page views tersebut.

Berkomentar di blog orang lain juga bisa menjadi usaha tidak langsung untuk meninggalkan alamat blog kita di blog orang lain, akan tetapi belakangan ini semakin banyak blogger yang tidak mengizinkan meninggalkan link dalam komentar, dan bahkan tidak memberi link ke profilnya. Namanya bertamu ke rumah orang, ya kita harus mengikuti aturan dari rumah tersebut ya mah. 

Saya tidak akan membahas banyak tentang hal optimasi blog ini, yang penting kita bahagia dulu ngeblog dan berkenalan, urusan optimasi blog bisa dipelajari pelan-pelan kemudian.

Tips Blogswalking

blogwalking
Dari hasil blogwalking, kita bisa menulis review, opini atau umpan balik sebagai komentar ataupun tulisan tersendiri di blog kita

Sebenarnya blogwalking itu tidak wajib dilakukan. Kalau buat saya sih, ini hanya salah satu upaya sebagai blogger untuk membentuk jaringan pertemanan di blog.

Di komunitas mamah gajah ngeblog juga kita adakan blog walking dengan frekuensi sekali seminggu, akan tetapi ini juga menyesuaikan dengan ada atau tidaknya peserta yang bisa berpartisipasi.

Ada beberapa tips yang bisa dilakukan ketika blogwalking, masih menyimak kan Mah?

Jangan asal berkomentar

Ketika kita berkunjung ke rumah orang lain, kita tentunya memperhatikan sopan santun dan tidak sembarangan berkata-kata. Demikian juga ketika mengunjungi blog orang lain, kita tetap perlu memperhatikan sopan santun. 

Komentar yang ditinggalkan pun sebaiknya bukan sekedar basa-basi, tapi lebih baik kalau menunjukkan kita sudah membaca artikelnya. Komentar yang ditinggalkan bisa berupa respon dari pertanyaan terakhir, hal-hal yang disetujui atau kurang disepakati dari artikel yang dituliskan. Bisa juga menanyakan hal yang terasa kurang jelas.

Jangan pernah bertanya hal yang sudah jelas-jelas tertulis. Misalnya saja ketika saya menulis review film, dan saya menuliskan di mana menontonnya dan atau siapa pemainnya, masih ada saja yang bertanya siapa pemainnya, rasanya tuh… sedih banget ketahuan tulisannya tidak dibaca dan langsung komentar saja.

Sediakan waktu untuk membaca dan berkomentar

Kalau Mamah melakukan blogwalking mandiri, Mamah pastinya sedang punya waktu membaca blog. Mungkin juga mamah sedang mencari informasi tertentu. Kalau mamah merasa terbantu dengan informasi yang ada, mamah bisa tinggalkan komentar juga supaya si penulis tahu tulisannya sudah berguna (dan siapa tahu jadi rajin menambah informasi baru di blognya).

Akan tetapi, kalau mamah ikut dalam kegiatan blogwalking dalam komunitas yang ada tenggat waktunya, pastikan mamah memang punya waktu untuk membaca tulisan-tulisan dalam daftar yang wajib dikunjungi dan dikomentari. Pastikan mamah membaca tulisannya sebelum berkomentar ya mah. 

Cari blog yang mirip dengan tema blog kita

Ada yang bilang, untuk mendapatkan pengunjung, rajin-rajinlah meninggalkan komentar di blog dengan tema yang sama dengan blog kita. Teorinya, kalau komentar kita dirasakan berguna oleh pengunjung blog tersebut, ada kemungkinan akan ada yang mencoba mencari tahu tentang blog kita.

Sekarang ini, kebanyakan blog tidak menerima komentar yang berupa link, akan tetapi profil kita masih akan bisa diklik, dan dari profil tersebut bisa ditelusuri ke blog kita (untuk yang kepo ke kita). Oh ya, salah satu tips juga, pastikan pasang gravatar ya Mah, supaya diingat kalau sering terlihat di blog tersebut.

Kemungkinan lainnya adalah, pemilik blog yang kita beri komentar akan datang mengunjungi blog kita, karena ingin tahu lebih banyak tentang tulisan-tulisan kita.

Penutup

Jangan sampai kehilangan motivasi ngeblog karena tidak ada yang mengunjungi ataupun berkomentar ya mah, mungkin yag perlu mamah lakukan selain menulis tentunya membagikan link tulisan dan selain itu mengikuti kegiatan blogwalking.

Oh ya, jangan lupa ikutan tantangan blogging mamah gajah ngeblog bulan Oktober ini Mah, kalau masuk 10 besar, pasti akan dikunjungi oleh teman-teman sebelum dipiilh jadi tulisan favorit. Yang pasti, para juri akan mengunjungi tulisan Mamah!

Apakah ada manfaat dan tips lain yang ingin Mamah tambahkan? Tinggalkan di kolom komentar ya Mah!

Risna
Risna

WordPress Blogger, tinggal di Chiang Mai Thailand. Sedang hobi desain Canva dan Kinemaster selain menonton Film dan drama Korea.

Articles: 28

29 Comments

  1. Suka sekali.
    Semoga dengan banyaknya membaca banyak keanekaragaman tulisan para blogger, tulisan kita sendiri pun terasa maturenya kemudian.
    Hehhe, yang penting banyak baca blog dulu yaa..

    • setuju, melihat tulisan orang itu selain dapat informasi juga jadi bisa ikut belajar dan berbenah diri. yang penting hepi hepi, hehehe..

  2. Luar biasa, Risna. Saya pertama kali ngeblog dan sekaligus mengikuti aktivitas blogwalking sejak ikut komunitas MGN. Semua manfaatnya sudah saya rasakan, alhamdulillah puji syukur.
    Yang bagian ‘mengenal teman dalam komunitas’, ini juga saya rasakan banget. Termasuk ke mamah Risna, ehehe. Saya sampai ngerasa sudah dekat sama Risna, dan ‘berani’ memanggil Risna tanpa embel-embel ‘kak’, ‘teh’, ‘Mba’, padahal Risna angkatan atas. Ehehe.
    Btw, nice to know u Risna… 🙂

    • Aku baru ikutan blogwalking juga di MGN ini hehehe, awalnya sempat ragu-ragu, karena kan mikirnya ga butuh komentar (sok ga butuh ajah saya mah), tapi ternyata membaca tulisan orang lain itu menyenangkan, pas dapat komentar balik juga lebih menyenangkan. Makanya nih jadi ketagihan, dan iya gpp kok ga pake embel-embel sapaan, kan biar serasa tetap muda! (Eh emang masih muda kok, hehehee)

  3. Aku baru tahu Blogwalking karena ikut mgn hehehe.. kerasa juga sih manfaatnya. Kalau mau ujug2 visit blog orang kan serasa lost in space, mau mulai dari mana. Karena ikut BW jadi langsung diarahkan ke artikel pilihan penulisnya.

    Plus jadi banyak melihat dunia luar, gak melulu liat dapur sendiri 😁

    • hahaha, iya sama! Aku juga ikut-ikutan blogwalking di MGN. Ternyata seru juga ya baca-baca dan lebih mengenal blogger lain. Lebih seru karena obrolannya bisa disambung di wagrup juga selain komen-komen di blog.

  4. Betuuul.blogwalking banyak manfaatnya. Saat ngeblog jaman dulu, sampai punya sahabat pena (eh virtual) hanya karena saling berkunjung blog. Hanya nggak ngeh aja saling mengunjungi itu namanya blog walking. Untuk saya pribadi sih blogwalking ini jadi motivasi tersendiri untuk lebih giat belajar menulis yang baik-biar nggak malu waktu dibaca orang lain.hehe. terima kasih untuk tulisannya teh Risna!

  5. Alhamdulillah. Aku senang banyak yg merasakan manfaat blogwalking. Aku sendiri merasa ibu2 blogger sepertinya harus sedikit dipaksa nge-BW, kalo ga nanti terpaku blog sendiri terus

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *